Salah sangka mode on

Les Story…
Ceritanya kami sedang les biologi disalah satu bimbingan belajar yang terkenal di Yogyakarta, aku duduk paling belakang bersama Alineo, sementara di depanku ada Hafidz, Acil, Dhana dan Dori. Disebelah kanan kami diisi anak-anak cewek. Kelas biologi kali ini diampu oleh Tentor cowok, dan kami membahas tentang Respirasi.
Sang Tentor menjelaskan tentang bagaimana otot ketika sedang relaksasi dan kontraksi…
“oke adek-adek, otot itu ketika sedang relaksasi akan memanjang,” jelasnya. Kami hanya manggut-manggut manut mendengar penjelasannya.
“lha kalo otot dalam keadaan kontraksi itu bagaimana?,” lanjutnya sambil berusaha membuat kami menjawab.
“… akan memanjang!,” ceplosku innocent. Sontak seluruh anak tertawa. Aku benar-benar gak ngerti kenapa mereka bisa tertawa, padahal kayaknya gak ada yang lucu deh.
Lalu sang Tentor bicara lagi; “salah [sambil menahan tawa], otot itu kalo sedang kontraksi ya memendek toh, kalo memanjang itu tandanya sedang dalam keadaan relaksasi!”.
Aku dong! Cuma sekarang yang bikin aku bingung kenapa mereka bisa tertawa mendengar jawabanku yang salah?
Akhirnya si Alineo menjelaskan, jawabanku tadi saru katanya. Bayangkan aja, pada umumnya kan otot itu kalo sedang kontraksi pasti memendek, dan jika dalam keadaan relaksasi itu sebaliknya (lihat otot pada lengan kita), Cuma ada satu otot yang memanjang dalam keadaan kontraksi dan memendek dalam keadaan relaksasi [sebaliknya], coba kalian tebak otot apakah itu???

NB : Anak cowok harusnya tau!

0 komentar:

Posting Komentar